Home / Olahraga & Hiburan

Senin, 15 Juli 2024 - 17:00 WIB

Perginya Sang Produser Film Legendaris, Hendrick Gozali

Jakarta, Defacto – Sinema Indonesia berduka, seiring produser film kenamaan Hendrick Gozali tutup usia. Sosoknya yang sekian lama turut mewarnai industri film tanah air meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi insan perfilman dan pecinta film Indonesia.

Pak Hendrick meninggal dunia hari Kamis siang (11/7) di rumahnya. Sang produser meninggal dunia di usia 85 lantaran masalah kesehatan.

Pria kelahiran Jakarta, 28 November 1939 ini merintis kariernya di PT National Electric Wire dan PT Comet Industry Limited. Setelah itu dia hijrah ke dunia film dengan menjadi manajer di Tekun Film. Lantas mendirikan Garuda Film pada 1977.

Baca Juga  Perintah Presiden Kepada Kapolri untuk Kawal investasi akan Membuat Polri Represif

Hendrick dikenal bertangan dingin. Dia kerap membuat film yang tak sekadar berorientasi cuan dan lebih mengutamakan segi artistik. Banyak film buatannya yang meraih Piala Citra, anugerah perfilman nasional yang prestisius. Jumlahnya mencapai puluhan.

Salah satunya yang legendaris adalah “November 1828”. Film arahan sutradara Teguh Karya menyabet tujuh Piala Citra Festival Film Indonesia 1979. Dua di antaranya kategori bergengsi: Film Terbaik dan Sutradara Terbaik untuk Teguh sendiri.

Baca Juga  Spur Pukul Vitesse 3 - 2 Jadi Debut Manis Antonio Conte

Sesekali Hendrick juga membuat film yang komersial. Sebut saja “Ranjang Siang Ranjang Ranjang Malam” (1976, Ali Shahab), “Isteri Dulu Isteri Sekarang” (1976, Nawi Ismail), hingga film komedi Warkop “Sama Juga Bohong” (1986, Chaerul Uman) dan “Jodoh Boleh Diatur” (1988, Ami Prijono).

Baca Juga  Mencari Calon Presiden untuk Indonesia

Jejak Hendrick diteruskan oleh anak-anaknya, Linda, yang berkiprah sebagai produser dan organisasi perfilman serta Charles yang dikenal sebagai sutradara. Bersama bendera Magma Film karya buatan Charles antara lain “Finding Srimulat” (2013), “Sobat Ambyar” (2022), hingga “Pemukiman Setan” (2023).

Memiliki ahli waris di sinema Indonesia membuatnya bisa pergi dengan tenang. Jenazahnya dikremasi hari Minggu siang, 14 Juli di Jakarta. Selamat jalan Pak Hendrick Gozali. (*/BB)

Share :

Baca Juga

Olahraga & Hiburan

Krisna Kristantya dan Anima Jadi Bintang Tamu Festival Musik Indie

Olahraga & Hiburan

Prajurit Batalyon Arhanud 9 Pratu Daud Yonathan Silubun Raih Perak di Eksibisi IBCA MMA PON XX1

Olahraga & Hiburan

Bius Tony Q Rastafara di Panggung Musik yang Hampir Terbunuh

Olahraga & Hiburan

Tim Aerobatik Jupiter Siap Tampil di Mandalika

Olahraga & Hiburan

Tenis Meja PON XXI: Putri Jakarta ke Final Hadapi Jatim, Putra Perunggu

Olahraga & Hiburan

10 Film Indonesia Box Office Paruh Awal 2024: Genre Horor Masih Merajai

Olahraga & Hiburan

Prihatin dengan Sepakbola Indonesia Manajer Persiba Kirim “Surat Terbuka” untuk Ketum PSSI

Berita

IN MEMORIAM VERAWATY (1 Oktober 1957-21 November 2021)