Home / Berita

Jumat, 29 Oktober 2021 - 13:17 WIB

Breaking News! China Bangun Kapal Induk Raksasa!

DeFacto. Menggunakan tangkapan kamera satelit SAR (Synthetic Aperture Radar) milik Capella Space, yang mengintip pelabuhan di dekat kota Shanghai, China, maka tampaklah kapal induk ketiga China yang tengah dibangun!

Ukurannya luar biasa besar! Setelah dibandingkan, maka kapal induk China yang oleh pihak barat disebut Tipe-003, ukurannya satu kelas dengan kapal induk nuklir milik Amerika, USS. Gerald R Ford (CVN-78).

Citra satelit nampak kapal induk yang tengah dibuat China.

Sampai tahun 2017, kapal induk AS yang diambil dari nama presiden ke-38 ini sempat digadang-gadang sebagai kapal induk terbesar di dunia. Dibangun mulai 11 Agustus 2005, dan sudah diserahkan ke AL oleh presiden Donald Trump pada tanggal 22 Juli 2017 lalu.

Baca Juga  Ketua DPD RI LaNyalla Mattalitti Ingin Jadi Presiden

Ford memiliki panjang 337 meter (panjang lapangan sepak bola 90 meter), lebar dek 78 meter, dengan bobot kotor -saat muatan penuh- mencapai 100.000 ton.

Baca Juga  Puluhan Pengacara dan LSM Anti Korupsi Bela Ketua IPW Lawan Kriminalisasi

Kemarin kapal ini telah selesai melalui serangkaian uji getaran bom, dan diharapkan akan beroperasi penuh tahun 2022 atau paling lambat 2024.

Tak disangka, kini Ford bakal punya saingan baru. Dan, dunia kaget saingan -adu besar- kapal induk itu justru datang dari China!

USS. Gerald Ford

Tipe 003 memiliki 3 katapel pelontar pesawat, sedang Ford punya 4. Dalam kondisi ‘serang’ sebuah kapal induk mampu meluncurkan sekitar 70 pesawat tempur ke udara hanya dalam waktu 30-45 menit!

Baca Juga  Fachry Husaini dan Eddy Syah Merapat ke Persiba Balikpapan

Semakin banyak jumlah katapel, semakin cepat lagi pesawat tempur bisa ‘dilemparkan’ ke udara.China telah memiliki dua kapal induk, Tipe 001 dan 002, keduanya mengadopsi total teknologi dari Rusia. Untuk tipe terakhir belum ada keterangan resmi teknologi yang digunakan, termasuk kapan perkiraan kapal induk ini beroperasi. (gun)

Share :

Baca Juga

Berita

Wamenparekraf Paparkan 9 Arah Pengembangan Parekraf Tahun 2023 di  DPR

Berita

Fakta Persidangan Tipikor: Mardani H Maming Tak Terima Suap dan Gratifikasi
Museum Ghilbli

Berita

Penggalangan Dana untuk Museum Ghibli Sentuh Angka Rp 4,4 Milliar
WAGIMAN DEEP

Berita

Wawancanda Wagiman Deep: Suwiping Pejabat Umpetin Harta, Laskar Siapken Fentungan!

Berita

IPW: Basmi Klitih!

Berita

Pindad Perkenalkan Maung, Kendaraan Offroad untuk Pertempuran Jarak Dekat

Berita

UNJ Kini Resmi Operasikan SangSang Univ Zone, Hasil Kerjasama dengan KT&G SangSang UI dan UNJ
madonna

Berita

Madonna Gusar Menggugat Puting!