deFACTO – Aktor komedi bertubuh Rony Dozer Kamis (11/11/2021) malam ini dikabarkan meninggal dunia. Kabar kepergian actor bertubuh tambun itu disampaikan oleh sahabatnya, actor Roby Bo. Keduanya adalah pengurus di Perkumpulan Artis Film Indonesia (Pafindo).
“Aku dapat kabar dari Rensi Milano, Rony meninggal dunia pada sekitar pukul 19.30 WIB tadi di rumahnya, di Bintaro. Aku juga belum dapat kabar apa penyebabnya, tetapi Rony kan memang pernah masuk rumah sakit dulu,” kata Roby.
Roby juga mengaku belum mendapat kabar di mana sahabatnya itu akan dimakamkan.
Kepergian aktor jenaka yang murah senyum itu memang cukup mengagetkan, karena sebelumnya Rony masih terlibat sebagai Juri di Festival Film Indonesia. Namun menurut Roby, pada acara puncak FFI di JCC Rabu (10/11) malam, Rony tidak hadir.
Rony Antonius Setiawan nama asli Rony Dozer, lahir 20 Agustus 1975 di Denpasar, Bali. Alumnus Fakultas Film dan Televisi Jurusan Penyutradaraan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) ini, aktif di dunia hiburan sejak tahun 2000.
Sepanjang kariernya ia telah membintangi belasan judul film, antara lain Jelangkung (2001) dan Kiamat Sudah Dekat (2003); belasan judul sinetron, FTV dan terlibat dalam beberapa acara televisi lain, di antaranya dalam tayangan Extravaganza. Bersama Ketua Umum Pafindo, RM Bagiono, dia juga membuat podcast bernama Bincangtuy. man