Home / Berita

Senin, 1 Agustus 2022 - 23:10 WIB

Pendidikan di Indonesia, Ada Uang Ada Kualitas

Surabaya, Defacto, Tak bisa dipungkiri ada jurang lebar di dunia pendidikan kita. Jika dibiarkan, pendidikan yang baik hanya milik segelintir kelompok yang mampu secara finansial, sedangkan kelompok menengah dan miskin harus puas mendapatkan sekolah dengan kualitas yang seadanya.

“Pendidikan sistemnya seperti mekanisme pasar. Ada uang ada kualitas. Sedangkan sekolah gratis atau murah tidak memberikan kepastian kualitas pendidikan yang memadai,” kata  Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti di Surabaya, Senin (1/8/2022).

Baca Juga  Dukung Penanganan Bencana Gunung Lewotobi, Frekuensi Penyeberangan Ditingkatkan

La Nyalla menyoroti gap di bidang pendidikan, terutama di tingkat perguruan tinggi. Menurutnya, masalah yang muncul antara lain biaya kuliah sangat mahal.

Baca Juga  Ini Cara Tlilir Membangun Kemandirian Menjadi Desa Wisata Kampung Mbako

Karena itu, LaNyalla meminta pemerintah menekan kesenjangan tersebut dengan kebijakan dan sistem yang tepat.

Ditegaskan, masyarakat butuh agar pendidikan memberikan kepastian kualitas lulusan sehingga mampu mengaplikasikan ilmunya sesuai bidang yang dipelajari.

Meskipun kompetisi dalam perihal pendidikan tidak dapat dihindarkan, ia menilai pemerintah perlu membuat sistem pendidikan yang mampu menekan tingginya kesenjangan dunia pendidikan nasional kita.

Baca Juga  bank bjb Raih Penghargaan Top 20 Financial Institution 2024 dari The Finance

“UUD 1945 mengamanatkan bahwa pendidikan merupakan hak bagi setiap warga negara. Karena ini amanat Konstitusi maka negara wajib memenuhinya,” katanya.(*)

Share :

Baca Juga

Berita

Menghidupkan Remy Sylado melalui Pementasan “Tampang Kampung Rezeki Kota”

Berita

Besok, Andika Perkasa Dilantik Sebagai Panglima TNI

Berita

Tingkatkan Keselamatan, BPTJ Sediakan Fasilitas Perlengkapan Jalan di Puncak Sepanjang 21,9 Km
BENDUNGAN RANDUGUNTING

Berita

Bendungan Randugunting di Kabupaten Blora Dibangun dengan Skema Padat Karya

Berita

Padi Trisakti Dapat Mengakselerasi Kebangkitan Sektor Pertanian

Berita

Dittipidsiber Tangkap Pelaku “Deepfake” Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya

Berita

Indonesia Promosikan Usulan Selat Lombok Sebagai PSSA di Sidang IMO ke-132

Berita

Bidadari JK Record Heidy Diana Muncul Lagi