Home / Berita

Senin, 1 Agustus 2022 - 23:10 WIB

Pendidikan di Indonesia, Ada Uang Ada Kualitas

Surabaya, Defacto, Tak bisa dipungkiri ada jurang lebar di dunia pendidikan kita. Jika dibiarkan, pendidikan yang baik hanya milik segelintir kelompok yang mampu secara finansial, sedangkan kelompok menengah dan miskin harus puas mendapatkan sekolah dengan kualitas yang seadanya.

“Pendidikan sistemnya seperti mekanisme pasar. Ada uang ada kualitas. Sedangkan sekolah gratis atau murah tidak memberikan kepastian kualitas pendidikan yang memadai,” kata  Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti di Surabaya, Senin (1/8/2022).

Baca Juga  Corona Bisa Tamat. Pfizer Ciptakan Pil Baru Untuk Penderita Covid

La Nyalla menyoroti gap di bidang pendidikan, terutama di tingkat perguruan tinggi. Menurutnya, masalah yang muncul antara lain biaya kuliah sangat mahal.

Baca Juga  Dede Sulaeman: Mau Dibawa ke Mana Sepakbola Indonesia?

Karena itu, LaNyalla meminta pemerintah menekan kesenjangan tersebut dengan kebijakan dan sistem yang tepat.

Ditegaskan, masyarakat butuh agar pendidikan memberikan kepastian kualitas lulusan sehingga mampu mengaplikasikan ilmunya sesuai bidang yang dipelajari.

Meskipun kompetisi dalam perihal pendidikan tidak dapat dihindarkan, ia menilai pemerintah perlu membuat sistem pendidikan yang mampu menekan tingginya kesenjangan dunia pendidikan nasional kita.

Baca Juga  Naturalisasi Tak Ada Gunanya!

“UUD 1945 mengamanatkan bahwa pendidikan merupakan hak bagi setiap warga negara. Karena ini amanat Konstitusi maka negara wajib memenuhinya,” katanya.(*)

Share :

Baca Juga

Jokowi Rosi

Berita

Hiii Story: Begitu Jokowi Membalap di Mandalika, Valentino Rosi Langsung Pamit Pensiun
Basuki Hadimuljono

Berita

Menteri PUPPR Basuki Siapkan Bali untuk Konservasi Mangrove KTT G-20

Berita

Gawat, Virus Corona Varian Baru Muncul Dari Afrika Selatan

Berita

Anies Baswedan Terima Gelar Kehormatan dari BAMUS Betawi

Berita

Suara Hati Ganjar

Berita

Pengkotbah Yang Tega Menipu Para Pensiunan

Berita

Pengungsi Afganistan Mendapat Kejutan Menarik, Saat Mereka Terbang Menuju Amerika
Laksamana

Berita

DI BALIK REFORMASI 1998: Parasit Ekonomi Indonesia