Home / Berita

Minggu, 7 November 2021 - 14:43 WIB

Dari Pagaralam ke Kontes Kecantikan Putri Indonesia

DeFACTO.id – Dibanding kota-kota lain di Indonesia, Pagaralam hanyalah sebuah dusun. Bahkan di antara kabupaten/kota yang ada di Provinsi Sumatera Selatan sendiri, kota otonom berpenduduk 135.000 jiwa itu bukanlah apa-apa.

Tapi kecil bukan berarti tak boleh berprestasi. Selain dikenal sebagai daerah kunjungan wisata, Pagaralam juga menyimpan gadis-gadis cantik dan pinter tentunya.

Baca Juga  Peluncuran Logo dan Maskot Peparnas Ke-17 di Solp

Hal ini dibuktikan setidaknya oleh Extika Florenza, mahasiswi kelahiran 2001 yang juga tercatat sebagai pegawai honorer di kantor Pemkot Pagaralam.

Flo, demikian gadis imut ini biasa dipanggil mengawali kiprahnya dalam ajang pemilihan Bujang Gadis Pagaralam tahun lalu. Sukses menjadi “Gadis Pagaralam”, Flo ikut kontes pemilihan pada jenjang lebih tinggi, Putri Sriwijaya – nama kontes tingkat provinsi.

Baca Juga  Pagaralam Punya Kopi, Lampung Punya Nama
Extika Florenza

Dari tak kurang dari 13 putri perwakilan, Extika Florenza muncul sebagai yang terbaik dan berhak mengikuti Kontes Kecantikan Puteri Indonesia ke-25 di Jakarta.

Baca Juga  LIRA akan Laporkan Pengurus PWI ke Mabes Polri

Kontes Kecantikan Puteri Indonesia 2021 – 2022 ini sendiri dilakukan di Convension Centre, bulan November 2021 ini.

Apakah Extika Florenza kembali sukses mengharumkan nama kotanya, Pagaralam, di ajang yang spesial ini?
Kita tunggu hasilnya* HSZ

Share :

Baca Juga

Jokowi Rosi

Berita

Hiii Story: Begitu Jokowi Membalap di Mandalika, Valentino Rosi Langsung Pamit Pensiun

Berita

Patah Hati Dari Diane Lane, Jon Bon Jovi Ciptakan “You Give Love a Bad Name”

Berita

Puan Ingatkan Agar Aparat Netral di Pilkada Jateng: Biarkan Rakyat yang Pilih Pemimpinnya

Berita

Nico Siahaan Hadiri Gerakan HaloPuan Lawan Stunting di Bandung Kulon

Berita

Tiga Pilar Menteng Pantau Depan Kantor KPU R.I Jelang Pilkada

Berita

Konser “Chrisye” Peringati 30 Tahun Balai Sidang

Berita

Bhabinkamtibmas Palmerah Bersama RW 17 Wujudkan Ketahanan Pangan Melalui Kebun Hidroponik

Berita

Ahli: Pelimpahan IUP oleh Mardani Maming Tidak Langgar UU Minerba