Home / Wisata & Budaya

Jumat, 10 Mei 2024 - 11:16 WIB

Kemenparekraf Siapkan Indonesia Pavilion pada Expo “World Water Forum 2024”

Jakarta, Defacto – World Water Forum ke-10 atau forum internasional sektor air akan segera diselenggarakan di Bali pada tanggal 18-25 Mei 2024 dan pemerintah Indonesia termasuk Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) RI terus bersinergi untuk memberikan dukungan penuh guna menyukseskan event tersebut.

“Event World Water Forum ke-10 sudah ditunggu-tunggu oleh setidaknya 50 ribu peserta. Dan kami akan menyiapkan Indonesia Pavilion pada Expo World Water Forum 2024,” kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam “The Weekly Brief With Sandi Uno”, Senin (6/5/2024).

Baca Juga  Bandara Atung Bungsu Dikembangkan Dukung Pariwisata Pagar Alam

Menparekraf Sandiaga menjelaskan, di dalam Indonesia Pavilion, Kemenparekraf menyediakan berbagai atraksi menarik mulai dari konten dan aktivasi gim benama “Lokapala” dari Anantarupa yang mengangkat kebudayaan dan cerita rakyat yang sangat kental dengan unsur kearifan lokal Indonesia.

Kemudian, aktivitas partisipatif _virtual reality_ (VR) dengan konten pariwisata Indonesia khususnya Desa Wisata Penglipuran, bekerja sama dengan Go Virtual.

Baca Juga  Reza, Petugas Kawal Kereta jempol!

Selanjutnya, penghitungan potensi dampak pelaksanaan kegiatan World Water Forum 2024 terhadap lingkungan melalui _carbon footprint_ yang berkolaborasi dengan Jejak.in. Ada pula penjualan paket wisata _low carbon/climate positive/regenerative tourism_ bekerja sama dengan Sejiva _responsible tour operator_.

Selain itu, Kemenparekraf menyediakan planogram untuk penjualan produk UMKM ekonomi kreatif yang telah dikurasi serta penyediaan suvenir dan _goodie bag_ Wonderful Indonesia.

“Kami juga memfasilitasi dan menyediakan konten informasi mengenai UNESCO Global Geopark yang telah ada di Indonesia, yang kita sandingkan dengan desa wisata yang berkelanjutan,” ujar Sandiaga.

Baca Juga  Bersepeda Motor Menembus Kegelapan Malam Pulau Weh (Bagian I)

Di samping kehadiran Indonesia Pavilion, Kemenparekraf juga menawarkan paket wisata melukat (Water Civilization Experience from Quantum Temple) di Pura Tirta Empul yang penuh dengan kearifan lokal kepada para delegasi World Water Forum 2024.

“Dan bersama dengan Pemprov Bali dan Kementerian PUPR kami akan menyelenggarakan Pawai Budaya World Water Forum 2024,” kata Sandi. (*/hw)

Share :

Baca Juga

Wisata & Budaya

Banyuwangi Ethno Carnival Bisa Jadi Percontohan Penyelenggaraan Event Nasional

Wisata & Budaya

Lawang Kuari Harus Dilestarikan

Wisata & Budaya

Humbang Hasundutan: Dari Geosite Sipinsur hingga Istana Sisingamangaraja
Festival Soerjo

Berita

Bupati Magetan Injak Cat di Festival Soerjo 2021

Wisata & Budaya

Indeks Khusus Emiten Parekraf Diharapkan Tarik Investor Potensial

Wisata & Budaya

Indonesia-Swiss Lanjutkan Kerja Sama Perkuat Pendidikan Vokasi Berbasis Dual VET

Wisata & Budaya

Selain F1 Boat Race, Sandiaga Uno Juga Gagas Tour de Danau Toba

Wisata & Budaya

Kemenparekraf Gelar Perayaan Kreativitas Skenario Original Series Indonesia Lewat “SHOWCASCENE 2024”