Home / Olahraga & Hiburan

Sabtu, 14 Mei 2022 - 10:21 WIB

Aktor-aktor Senior Sepakat Gelar Kongres Parfi

Defacto – Sejumlah aktor film senior yang selama ini tidak bergabung dengan organisasi artis manapun, sepakat untuk menggelar Kongres Parfi. Kesepakatan itu mereka nyatakan dalam pertemuan di Satay House Senayan, Jl. Pakubuwono Jakarta Selatan, Jum”at (13/5/2022).

Mereka yang hadir dalam pertemuan tersebut antara lain aktor senior Soultan Saladin, pemegang mandat Pjs. Ketua DPP Parfi, Roy Marten, Dwi Yan, Boy Tirayoh, Herman Felani, Gina Sheila, Tony Sumarni, Pengacara Parfi DR. Bryan, dan Kenken.

Sejumlah aktor bertemu di Satay House Senayan, Jum’at (13/5/2922)

Beberapa artis lain yang diundang tidak bisa datang karena ada keperluan lain, seperti August Melaz yang sedang ada kegiatan di Solo, Yattie Octavia dan suaminya ke Amerika, Rahman Yacob berada di lokasi syuting. Namun semua menyatakan mendukung.

Baca Juga  Sandrina Mazayya Punya "Pacar Selingan", Bekas Orang Lain Tapi Suka

“Kita cukup serius membicarakan organissi Parfi ke depan. Walau pun kita orang-orang tua yang tidak ingin berkecimpung lagi di organisasi, tetapi Parfi adalah organisasi yang membesarkan kita dulu. Kita punya catatan sejarah di sini, walau pun kecil,” kata Soultan Saladin.

Dwi Yan yang selama ini tidak mau terlibat lagi dalam Parfi, merasa tertarik untuk berjuang bersama-sama dengan rekan-rekan artis senior lain, untuk meluruskan Parfi yang sekarang ini sudah tak tentu arah.

“Sebetulnya saya malas terlibat di Parfi, karena organisasi ini kan yang kita tahu ribut melulu. Tapi setelah melihat teman-teman bersemangat untuk mengembalikan Parfi seperti dulu, saya siapa bergabung,” kata Dwi Yan.

Baca Juga  Jelang MotoGp Indonesia 2022, Kesiapan Akomodasi Jadi Prioritas

Boy Tirayoh juga mengaku kecewa dengan organisasi lain yang juga menamakan diri Parfi. Menurut Boy, di organisasi Parfi yang ada sekarang, banyak orang yang tidak memiliki track record meyakinkan sebagai aktor.

“Saya kira ini yang harus diperbaiki. Parfi ya organisasi artis film, yang punya latar belakang atau aktivitas keartisan,” kata Boy Tirayoh.

Aktor senior Roy Marten mengaku siap jika dipercaya untuk memimpin Parfi. Kesiapan itu merupakan rasa terima kasihnya terhadap Parfi. Roy setuju dengan pendapat Boy Tirayoh.

“Dulu orang yang mau main film kan harus mendapat rekomendasi dari Parfi. Mereka harus ikut pelatihan akting agar bisa tampil di depan kamera dengan baik. Nah itu yang harus kita perjuangkan lagi di organisasi ini,” kata Roy.

Baca Juga  10 Film Indonesia Box Office Paruh Awal 2024: Genre Horor Masih Merajai

Saat ini ada 2 organisasi Parfi yang sudah mendaftarkan ke Kemenkumham, yakni Parfi 56 pimpinan Marcella Zalianty, dan Perkumpulan Parfi pimpinan Alicia Johar.

Dalam pertemuan dengan Wakil Menkumham Prof. Edward OS Hiariej, 20 Januari 2022, Wakil Menkumham sudah memberi lampu hijau agar Parfi pimpinan Soultan Saladin segera menggelar kongres, karena sudah terjadi islah dengan Ketua DPO Parfi hasil Kongres Parfi ke XV di Lombok, Aspar Patturusi. MB

Share :

Baca Juga

Gong Yoo

Berita

Aktor Squid Game, Gong Yoo Resmi Membuat Akun Instagram Pribadinya

Olahraga & Hiburan

Tiga Film Horor Indonesia Diputar di BIFAN, Lima Proyek Lainnya Masuk Seleksi Pitching

Olahraga & Hiburan

Konser Ruang Rindu Peluk Asa Peduli Kanker – Konser Tribute to Dina Mariana INGAT ĶAMU

Olahraga & Hiburan

PEN Subsektor Film Beri Dampak Besar Pada Serapan Tenaga Kerja
MEGAN. MARKLE

Berita

Meghan Markle Tampil di Acara The Ellen DeGeneres Show

Olahraga & Hiburan

Jelang MotoGp Indonesia 2022, Kesiapan Akomodasi Jadi Prioritas

Olahraga & Hiburan

Pertahanan Sisilia Ganjar Pranowo vs Strategi Penyerangan Benteng Jerikho Jusuf Kalla

Olahraga & Hiburan

Breaking News! Milyarder Ceko Beli FC. West Ham United