DeFacto.id – Aktris cantik yang kini jadi pembawa acara talk show, Drew Barrymore belum lama mengundang Keanu Reeves ke acaranya.
Dan tanpa diduga, malah Drew menngingatkan bintang Matrix itu kalau dulu pernah membuatnya begitu Bahagia saat remaja.
Di tahun 1986, Drew sempat membintangi film “Babes in Toyland” bersama Keanu. Film itu kelar shooting bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke-16.
“Bolehkah aku mengingat kembali memori yang kumiliki bersamamu?’, tanya Drew pada bintang tamunya tersebut.
Drew lantas melanjutkan kalau saat itu ia tengah berada di sebuah klub untuk merayakan ulangtahunnya. “Lalu kamu datang,” kata Drew mencoba mengingatkan Keanu. “Jjka ada yang mau ditambahkan atau diubah, beri tahu saya.”
Drew mengenang bagaimana Keanu menghampirinya di klub tersebut, menarik tangannya keluar lalu mengajaknya naik motor, dan melaku dalam kecepatan tinggi. Ia mengatakan kalau ‘perjalanan’ itu membuatnya merasa begitu bebas. Ia sadar saat itu betapa ia mencintai hidupnya dan mendadak merasa sangat bahagia.
“Aku tak pernah bisa melupakan momen itu, karena semakin kita tua, perasaan bebas dan Bahagia seperti makin susah kita temukan,” tambah aktris 46 tahun tersebut.
Keanu meski tak begitu ingat momen ulangtahun Drew, namun ia ingat bagaimana rasanya membawa Drew di atas motornya. Aktor kelahiran Beirut tersebut mengatakan mengendarai motor bisa sangat mendebarkan, dan ia juga bisa merasakan ‘kebebasan’ saat ngebut di jalan raya.
Keanu sendiri saat ini sedang sibuk mempromosikan film barunya “Matrix Resurrections” yang mulai beredar 22 Desember 2021 kemarin.
Sementara Drew tampaknya mengurangi kesibukannya sebagai aktris. Ia lebih banyak jadi produser dan menekuni pekerjaan barunya sebagai host di acaranya “Drew Barrymore Show” sejak 2020 silam, yang kini telah menarik 3 juta penonton tetap. *Ayu Gendis Sulistyowati