Home / Berita / Esai / Sastra

Jumat, 24 November 2023 - 14:22 WIB

Rendra

RENDRA. “Ma, nyamperin matahari dari satu sisi.
Memandang wajahmu dari segenap jurusan.”

Demikian Rendra membuka Pamplet Cinta, yang ditulisnya di Pejambon, Jakarta, 28 April 1978. Pamplet yang membuat saya, perlahan-lahan, belajar memahami bahwa memandang manusia hendaknya dari pelbagai sisi. Bahwa suatu fakta bukanlah matahari, yang hanya terang dan cahaya, melainkan gumpalan realita yang butuh ketekunan untuk menelisik dan memahaminya. Dengan demikian saya menjadi terlatih untuk menunda ketergesaan mengambil kesimpulan.

Baca Juga  Penangkaran Merak di Gemarang, Kabupaten Madiun

Rendra, bagi saya, mengajari untuk lebih teliti, lebih sareh, lebih dingin sebelum mengambil suatu kesimpulan. Seperti kata pepatah, “Jangan membanting pintu terlalu keras, karena siapa tahu suatu saat kita akan mengetuknya lagi.”

Baca Juga  Kerbau Punya Susu, Sapi Punya Nama (Belajar dari Kasus Band Ti Koes)

Sejak diserang stroke, Rendra kembali menyelinap di ingatanku. Ketika menghadapi istri, yang berubah jadi sipir, “Jangan merokok. Tidak usah ngopi. Harus mandi, karena keringatmu bau obat. Makan buah sebanyak-banyaknya. Nggak usah mikir macem-macem. Jangan rumit!” kata istri hampir setiap hari.

Baca Juga  Polri Amankan Tersangka Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak

Dan saya kembali teringat Rendra. Pada kepingan sajaknya yang saya suka:
Kekasihku.
Gugur, ya, gugur
semua gugur
hidup, asmara, embun di bunga
yang kita ambil cuma yang berguna.

Ah, Mas Willy…**

Harry Tjahjono
24.11.2023

Share :

Baca Juga

Nigeria

Berita

Museum Nasional Seni Afrika di Washington Mulai Kembalikan Perunggu Benin ke Nigeria

Berita

Perkumpulan DPLK dan Bank bjb Edukasi Mahasiswa Pentingnya Kelola Keuangan di Usia Muda
Elon Musk

Berita

Elon Musk Pertimbangkan untuk Keluar dari Pekerjaannya
Ponorogo

Berita

Berkat Rotary, Air Bersih Sampai Rumah Warga Klepu Ponorogo
Payudara

Sastra

PAYUDARA DEWI

Esai

Antara Tampines dan Tapera

Berita

Artis Vanessa Angel dan Suami Tewas Kecelakaan Tunggal di Tol Jombang

Berita

Menparekraf Tawarkan Investasi Pariwisata ke Pengusaha Properti Dubai