Home / Berita / Wisata & Budaya

Sabtu, 6 November 2021 - 09:28 WIB

Pagaralam, Magnet Wisata Sumatera Selatan

DeFACTO.id – Di antara kabupaten/kota yang ada di Provinsi Sumatera Selatan, Pagaralam adalah anomali.

Di wilayah ini tidak ada tambang, tapi penduduknya hidup relatif makmur – karena berada di dataran tinggi – di mana hampir semua tanaman hidup subur. Tanaman andalan penduduk adalah kawe (kopi) – ditanam Belanda sejak 1918 dan menghidupi penduduk hingga sekarang.

Baca Juga  Relawan Ganjar Pranowo Merangsek ke Ibukota

Gunungapi Dempo (3.159 meter dpl), dengan lansekap Bukir Barisan dan hamparan perkebunan teh (PTPN VII) juga berada di Pagaralam, – memungkinkan daerah ini dikembangkan menjadi kawasan wisata.

Gunung Api Dempo

Dan memang, sejak 10 tahun lalu, masyarakat setempat secara swakarya mengembangkan berbagai obyek wisata – memanfaatkan lahan mereka yang menyimpan keindahan berupa sungai, air terjun, lembah, danau, sawah, kebun dan lain-lain.

Baca Juga  Tutup Rakornas XVI KMHDI, Wamenpar Berpesan Perkuat Kolaborasi Kembangkan Pariwisata

Soal pariwisata, kota otonom yang berada di Kabupaten Lahat ini sudah dikenal wisatawan asing sejak lama,- yaitu karena banyaknya batu megalitik berupa rumah, kuburan atau pelbagai bentuk arca peninggalan zaman prasejarah.

Penduduk Pagaralam 135.000 jiwa, atau setara dengan penonton sepak bola di Stadion GBK bila kesebelasan Persib ketemu Persija di babak final.

Baca Juga  Laporan Promotor Musik Sofyan Ali Diabaikan, Giliran Lawannya Lapor, Polisi Gercep

Tapi kalem, tidak seperti penonton bola yang beringas dan anarkis, masyarakat Besemah (penduduk asli Pagaralam) hidup tenang damai. Dan tidak bikin macet, karena mereka tinggal tersebar di lima kecamatan, di antara kebun kawe, sawah dan lahan tanaman palawija mereka.* HSZ

Share :

Baca Juga

Wisata & Budaya

Makassar Music Conference Geliatkan Makassar sebagai Epicentrum Penyelenggaraan Event

Berita

Komisi Informasi DKI Jakarta dan Diskominfotik Gelar Seminar Keterbukaan Informasi Publik di Universitas Bung Karno

Berita

Kapolda Metro Jaya Kudu Minta Bantuan Densus 88 untuk Tangkap Si Kembar

Berita

Polda Metro Jaya Panggil Empat Pengurus PWI Pusat Terkait Cashback Dana Hibah BUMN

Berita

Imperialisme Baru Ancam Indonesia

Berita

Dittipidsiber Tangkap Pelaku “Deepfake” Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya

Wisata & Budaya

Lomba dan Acara Kesenian Ramaikan “Hajatan Tradisi Kepulauan Seribu 2024”

Berita

Perekat Nusantara Nilai Pengangkatan 57 eks Pwgawai KPK jadi ASN Polri Langgar 3 UU